Begovic Tepis Isu Kesepakatan Dengan United

Begovic Tepis Isu Kesepakatan Dengan United
Begovic merasa akan dijual, namun belum deal dengan United. © AFP
Bola.net - Penjaga gawang Stoke City, Asmir Begovic menepis isu yang mengatakan bahwa dirinya bakal bergabung dengan Manchester United musim depan.

Sebelumnya kabar kepindahan Begovic ke Old Trafford di akhir musim ini sudah santer dibicarakan. Kemudian kedatangan Jack Butland ke markas The Potters musim depan juga dianggap sebagai indikasi, bahwa Begovic akan pergi dari Britannia Stadium.

Akan tetapi Begovic menampik semua kabar tersebut. Kendati ia juga mengakui jika dirinya merasa bakal dijual musim depan, karena menurutnya Stoke tidak mungkin membeli Butland sebagai kiper cadangan.

"Saya membaca di media bahwa saya sudah menolak Manchester City dan menerima United. Namun kenyataannya adalah, saya belum memutuskan apapun," terang Begovic.

"Saya tidak memberi jawaban apa-apa kepada siapapun. Saya belum menandatangani apapun, kontrak maupun pra-kontrak. Tetapi saya tidak yakin jika Stoke membeli Butland untuk menghangatkan bench, jadi saya pikir saya akan dijual musim panas nanti." (oslo/atg)