Begovic Bersemangat Dikelilingi Pemain Kelas Dunia di Chelsea

Begovic Bersemangat Dikelilingi Pemain Kelas Dunia di Chelsea
Asmir Begovic (c) AFP
Bola.net - Chelsea mendapatkan kiper baru setelah merekrut Asmir Begovic dari Stoke City. Begovic pun merasa bersemangat bakal bermain dengan pemain-pemain hebat yang menghuni Stamford Bridge.

The Blues mendatangkan Begovic dari Stoke dengan biaya transfer yang dirahasiakan. Namun kiper asal Bosnia itu sudah diikat dengan kontrak berdurasi empat tahun.

"Tentu saja. Pada umumnya, saya ingin dikelilingi oleh pemain-pemain kelas dunia," ujar Begovic di situs resmi klub.

"Bek-bek di klub ini fantastis dan Thibaut Courtois adalah seorang kiper kelas dunia. Saya sangat bersemangat bisa bermain bersama mereka."

Di Chelsea, Begovic diberi nomor punggung satu. Walau demikian, ia nantinya akan menjadi deputi bagi Courtois.[initial]

 (cfc/ada)