Beckham Terkejut Giggs Gantung Sepatu

Beckham Terkejut Giggs Gantung Sepatu
Giggs dianggap Beckham masih bisa bermain (c) Bola.net
Bola.net - David Beckham sebenarnya berharap Ryan Giggs melanjutkan karier bermainnya yang bergelimang prestasi.

"Saya terkejut dengan pensiunnya Giggs karena ia masih bermain dengan sangat baik.

"Secara fisik kondisi Giggs masih sangat bagus, Anda harus berada dalam kondisi yang sangat bagus untuk bisa bermain bertahun-tahun di level atas." ujar suami dari Victoria Beckham itu.

Giggs membukukan 963 pertandingan bersama Manchester United, meraih 13 trofi Premier League, 4 gelar FA Cup, 3 League Cup dan 2 trofi Liga Champions. [initial]

 (sky/dct)