
Bola.net - Membela klub sebesar Manchester United sudah pasti jadi suatu kebanggaan. Apalagi bagi Marcus Rashford, yang memang besar di sana dan lulusan akademi klub.
Rashford tidak melalui tingkatan tim kelompok umur di Man United seperti pada umumnya. Dia yang baru naik ke tim U-16 pada 2015/2016 langsung dipromosikan ke tim senior di musim yang sama.
Nah, semenjak itu, Rashford terus melejit jadi sosok yang dielu-elukan publik Old Trafford. Selain karena kualitasnya, Rashford merupakan pemain yang lahir di Manchester.
Advertisement
Kendati begitu, status putra asli daerah yang diemban Rashford sebenarnya memberikan beban ganda, terutama dalam periode sulit Man United belakangan ini.
Status yang Sulit
Jamie Carragher mengatakan, status putra asli daerah sebenarnya bukan hal yang mudah untuk diemban. Toh, dia memang sudah pernah merasakannya saat aktif jadi pemain.
“Saya dulu kan juga pemain lokal. Dan tidak mudah jadi pemain lokal, terutama ketika tim yang kalian bela itu sedang tidak baik-baik saja,” ungkapnya di TalkSPORT.
“Saya, Rashford, dan Steven Gerrard di Liverpool tidak semuanya berjalan baik. Beda dengan Gary Neville, Ryan Giggs, dan Paul Scholes yang semuanya berjalan lancar,” ujar dia lagi.
Bagian dari Supporter
Pemain lokal atau putra asli daerah harus bisa menempatkan dirinya sebagai bagian dari supporter. Rashford di Man United tidak bisa hanya memposisikannya sebagai pemain profesional.
“Kalau dia sedang tidak percaya diri, tidak mencetak gol maupun assist, bagi saya tidak masalah,” ucap Carragher.
“Yang penting, jangan pernah berhenti berlari demi lambang di dada dan demi suporter. Karena ya dia itu adalah bagian dari mereka,” tambahnya.
Kecewa
Sayangnya, Rashford dinilai oleh Carragher tidak menunjukkan semangat itu. Rashford seperti sama saja dengan pemain luar negeri yang bermain di Man United, yang hanya sekadar bermain sebagai pemain profesional.
“Kalau kalian lihat performanya [vs Newcastle], sangat sangat tidak bisa diterima,” tandas eks Liverpool tersebut.
Sumber: TalkSPORT
Klasemen Liga Inggris
Baca Juga:
- LOL! Julia Roberts Ngaku Fans Berat Manchester United, Langsung Dicemooh Penonton
- Prediksi Manchester United vs Chelsea 7 Desember 2023
- Jose Mourinho Benar, Anthony Martial Pemain Problematik!
- Jadwal Liga Inggris Pekan Ini Live di SCTV dan Vidio, 6-8 Desember 2023
- 50 Persen Pemain MU tak Mendukung Erik ten Hag
Advertisement
Berita Terkait
-
Bundesliga 4 Desember 2023 19:40
MU Kena PHP Maning? Thomas Muller Putuskan Bertahan di Bayern Munchen
-
Liga Inggris 4 Desember 2023 19:00
Sir Jim Ratcliffe Bakal Pulangkan Mason Greenwood ke Manchester United?
-
Liga Inggris 4 Desember 2023 18:45
Manchester United Jadi yang Terdepan untuk Transfer Florian Wirtz?
-
Liga Inggris 4 Desember 2023 18:15
Kian Gacor, Manchester United Siapkan Kontrak Baru untuk Kobbie Mainoo
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...