'Bayern Munich Buru Angel Di Maria'

'Bayern Munich Buru Angel Di Maria'
Angel di Maria (c) AFP
Bola.net - Pundit Sky Deutschland asal Jerman, Uli Koehler membeberkan kalau raksasa Bundesliga, Bayern Munich tengah memburu pemain termahal Premier League milik Manchester United, Angel Di Maria.

Musim ini memang berjalan tidak terlalu baik bagi bintang asal Argentina tersebut. Setelah musim lalu menjadi juara Liga Champions bersama Real Madrid, musim ini Di Maria justru hanya menjadi penghangat bangku cadangan di Old Trafford.

Sedangkan Bayern sendiri tengah mencari pengganti sepadan dari Franck Ribery dan Arjen Robben yang sudah mulai rentan terhadap cedera.

"Bayern sedang merencanakan untuk mendapatkan darah baru dan ini mungkin akan menarik perhatian masyarakat Inggris karena sosok yang diincar Bayern untuk musim depan adalah bintang Manchester United, Angel Di Maria." papar Koehler.

Andai benar menginginkan Di Maria, bisa dipastikan kalau Bayern Munich harus bersaing ketat dengan raksasa Prancis, PSG. [initial]

 (sky/jrc)