Batshuayi pada Luiz: Dulu Lawan Sekarang Kawan?

Batshuayi pada Luiz: Dulu Lawan Sekarang Kawan?
David Luiz (c) AFP
- Michy Batshuayi menyambut kedatangan David Luiz yang telah kembali pulang ke . Dua pemain ini akan berada dalam satu tim setelah musim lalu saling menjadi lawan di Ligue 1.


Luiz kembali datang ke Stamford Bridge setelah hengkang pada 2014 lalu dengan harga 42 juta pounds. Ia ditebus kembali dengan harga 38 juta pounds di detik-detik terakhir bursa transfer musim panas ini.


Ketika masih sama-sama bermain di Ligue 1, Batshuayi yang musim lalu bermain di Marseille tentu saja sering berhadapan dengan Luiz.


"Pernah menjadi musuh... Sekarang sahabat terbaik?" tulis Batshuayi sambut kedatangan Luiz dengan menunjukkan foto dirinya sedang berduel dengan bek asal Brasil tersebut.



Batshuayi sendiri gabung dengan The Blues pada musim panas ini dengan harga 33 juta pounds. Sejak itu, pemain dari Belgia tersebut telah mencetak tiga gol dan memberikan satu assist. [initial]

 (twit/shd)