Baru Terungkap, Kesalahan Bernd Leno yang Membuat Arsenal Kalah dari Liverpool

Baru Terungkap, Kesalahan Bernd Leno yang Membuat Arsenal Kalah dari Liverpool
Bernd Leno (c) AFP

Bola.net - Kekuatan Liverpool bukan satu-satunya penyebab Arsenal menelan kekalahan di laga pekan ketiga Premier League, Selasa (29/9/2020) kemarin. Ternyata ada juga peran dari sang kiper, Bernd Leno, yang berkontribusi di dalamnya.

Arsenal bertandang ke markas Liverpool dengan keinginan melanjutkan tren positifnya. sebagaimana yang diketahui, mereka sukses menyapu bersih tiga pertandingan di ajang Premier League dan Carabao Cup dengan kemenangan.

Sayangnya, hasil yang didapatkan malah berbanding terbalik. Alih-alih menang, klub besutan Mikel Arteta tersebut justru harus bertekuk lutut pada akhir laga dengan skor 1-3.

Padahal mereka sempat unggul lebih dulu lewat gol dari Alexandre Lacazette pada menit ke-25. Namun, Arsenal tak sanggup membendung tiga gol balasan yang dicetak Sadio Mane, Andrew Robertson dan Diogo Jota.

Scroll ke bawah untuk membaca informasi selengkapnya.

1 dari 2 halaman

Kesalahan Bernd Leno

Kekalahan ini seolah memastikan kalau derajat Arsenal belum setara dengan Liverpool. Namun ternyata bukan itu saja, Arsenal juga menelan kekalahan karena kesalahan yang dilakukan oleh sang kiper, Bernd Leno.

Mantan kiper Chelsea, Robert Green, melihat kesalahan yang dilakukan Leno hingga menghasilkan gol pertama buat Liverpool. Kesalahan itu terliht saat Leno mencoba untuk menghalau bola sepakan dari Mohamed Salah.

"Ada yang aneh, tembakan dari Salah tidaklah kuat dan dia tidak menyingkirkan bola cukup jauh. Jika anda lihat di mana lengannya berada, hampir di pergelangan kakinya dan tentunya di belakang lutut," ujarnya kepada Sky Sports.

2 dari 2 halaman

Penjelasan Lebih Rinci

Green kemudian melanjutkan pembahasannya secara lebih rinci dan bernada teknis. Dari penjelasannya, dapat disimpulkan kalau Leno salah dalam menempatkan posisi untuk menerima sepakan Mo Salah.

"Kesulitannya adalah ketika tembakan datang dari jarak yang sangat dekat dengan gawang, jarak yang harus ditempuh tangannya untuk menyelamatkan bola, dibanding dengna menahannya di depan tubuhnya dalam posisi menangkap, adalah dia harus bergerak," tambahnya.

"Sejauh ini tangan kirinya selalu tertinggal. Dia hanya tidak telat melakukan tepisan dan bola lolos dari tangan ketimbang menangkapnya dengan dua tangan kuat-kuat untuk menguasai bola," pungkasnya.

Ini adalah masukan yang sangat bagus buat Bernd Leno. Sebab, ia akan kembali berhadapan dengan Mohamed Salah dkk saat Arsenal bertemu Liverpool di pentas Carabao CUp hari Jumat (1/10/2020) besok.

(Metro)