Barton Sarankan Stones Terima Pinangan Barca, Atau MU

Barton Sarankan Stones Terima Pinangan Barca, Atau MU
John Stones (c) ist
- Joey Barton menyarankan pada John Stones agar ia tak ragu untuk pindah apabila menerima tawaran dari klub sebesar Barcelona atau Manchester United.


Sejak tampil membela Everton mulai tahun 2013 lalu, Stones secara perlahan menjelma menjadi sosok defender yang jempolan. Bahkan, Chelsea sampai dibuat tergila-gila kepadanya dan berusaha merekrutnya pada musim panas lalu. Manchester United pun juga disebut tertarik untuk merekrutnya. Lalu, ada pula anggapan bahwa ia juga pantas untuk bermain bagi klub sebesar Barca atau Real Madrid.


Menurut Barton, dengan talenta yang dimilikinya, Stones pasti akan terus menjadi bidikan klub lain yang lebih besar ketimbang Everton. Bek tengah berusia 21 tahun tersebut juga ia prediksi bakal hengkang dari Goodison Park cepat atau lambat.


Barton pun berusaha memberikan saran pada juniornya tersebut. Ia meminta Stones agar tak ragu untuk pindah jika memang nanti ada klub besar yang meminangnya.


"Kepergiannya (dari Everton) hanya masalah waktu saja. Mungkin saja Barcelona yang akan mendatanginya di bursa transfer berikutnya setelah perhelatan Euro," cetus gelandang Burnley ini pada BBC Radio 5 Live.


"Pada tahap tertentu, Anda harus berani pergi dan mengembangkan kemampuan Anda. Jika Barca mendatangi Anda, saya adalah seorang Evertonian, saya cinta Everton, dan Anda adalah seorang pemain muda, maka Anda harus pergi dan menguji diri Anda sendiri di level itu. Anda tak bisa menghalanginya karena melakukan itu. Jika Man United mendatangi Anda, Anda harus menerimanya," tegasnya. [initial]


 (bbc/dim)