Barnes: Liverpool Tak Bisa Bersaing Dengan Chelsea, City dan MU

Barnes: Liverpool Tak Bisa Bersaing Dengan Chelsea, City dan MU
Liverpool. (c) AFP
Bola.net - Legenda Liverpool John Barnes merasa sangat pesimis mantan klubnya bakal bisa menggaet pemain bintang di musim panas ini. Menurutnya, The Reds sudah tidak bisa bersaing dengan rivalnya dalam hal finansial.

Pasukan Brendan Rodgers menjalani musim yang mengecewakan dengan finis di posisi enam. Dengan demikian, mereka tidak akan berlaga di Liga Champions sehingga tidak mempunyai daya tarik untuk menggaet pemain bintang.

"Mereka tak boleh berspekulasi lagi. Mereka tidak bisa mendapatkan pemain terbaik di dunia," kata Barnes kepada talkSPORT.

"Liverpool tidak bisa bersaing dengan Chelsea, Manchester City dan Manchester United dari perspektif gaji sehingga mereka mungkin harus menemukan [Philippe] Coutinho lainnya."

Liverpool sendiri sudah mendapatkan dua pemain baru secara gratis yakni James Milner dan Danny Ings sebelum bursa transfer musim panas dibuka.[initial]

 (ts/ada)