
Bola.net - - Legenda Liverpool John Barnes mengatakan bahwa Jurgen Klopp akan membenahi masalah lini belakang timnya meski The Reds sudah gagal mendatangkan Virgil van Dijk.
Liverpool saat ini sudah tertinggal 20 poin dari pimpinan klasemen Manchester City setelah kerap tampil kurang konsisten. Lini belakang masih menjadi masalah utama mereka setelah kebobolan banyak gol pada musim ini.
Sampai sejauh ini Liverpool sudah kemasukan 23 gol dari 19 pertandingan di Premier League. Hal itu termasuk kebobolan tiga gol dalam kurun waktu lima menit saat bermain imbang 3-3 melawan Arsenal beberapa waktu lalu.
Liverpool sendiri sempat ingin memboyong Van Dijk dari Southampton pada musim panas untuk memperkuat barisan pertahanannya. Meski pemain Belanda itu akhirnya gagal datang ke Anfield, Barnes yakin jika Klopp bisa membenahi masalah tersebut.
"Liverpool bukan satu-satunya tim yang membuang poin, semua tim membuang poin. Ada poin seharusnya tidak dimenangkan Liverpool tapi kami bisa meraihnya," kata Barnes kepada talkSPORT.
"Kami tidak terlalu bagus di belakang tapi seharusnya lebih klinis lagi. Kami seharusnya mencetak lebih banyak gol di babak pertama, kami bisa saja unggul tiga atau empat gol. Kami mencetak banyak gol tapi jika melihat rasio konversi kami, itu tidak terlalu bagus.
"Tapi itu manajer kami. Dia telah mengidentifikasi masalah dan gagal mendapatkan Virgil Van Dijk di dan Naby Keita akan datang tahun depan sehingga dia tahu bahwa kami harus memperbaiki diri secara defensif. Semoga di bulan Januari atau di musim depan kami akan mengalami peningkatan."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Desember 2017 23:10
-
Liga Inggris 25 Desember 2017 23:03
-
Liga Inggris 25 Desember 2017 22:44
-
Liga Italia 25 Desember 2017 22:36
-
Liga Inggris 25 Desember 2017 21:50
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 02:15
-
Liga Italia 23 Maret 2025 02:02
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...