
Bola.net - - Klub La Liga, Barcelona nampaknya masih belum mau menyerah dalam usaha mendatangkan Willian. Tim asal Catalunya itu disebut akan segera melepaskan tawaran kedua mereka untuk winger Chelsea itu dalam waktu dekat.
Sejak musim panas kemarin, Barcelona dirumorkan tertarik meminang Willian. Mereka menilai winger Timnas Brasil itu mampu memberikan tambahan dimensi untuk lini serang mereka.
Namun pada musim panas kemarin, Barcelona gagal mendaratkan Willian. Beberapa tawaran yang mereka ajukan tidak membuat The Blues bergeming untuk melepaskan sang winger ke Spanyol.
Advertisement
Dilansir London Evening Standard, Barcelona tidak mau mengibarkan bendera putih untuk Willian. Mereka kabarnya siap melayangkan tawaran kedua mereka untuk sang winger di musim dingin ini.
Scroll berita ini ke bawah untuk mengetahui manuver transfer Barcelona untuk Willian.
Ditolak
Minggu lalu, Barcelona kabarnya sudah bergerak untuk mendatangkan Willian. Tim asal Catalunya itu disebut sudah melepaskan tawaran perdana untuk Willian.
Dalam tawaran itu, Barcelona memasukan nama Malcom sebagai alat tukar. Selain itu, mereka juga menambahkan sejumlah uang untuk transfer tersebut.
Namun Chelsea kabarnya tidak tertarik dengan skema tukar tambah tersebut. Alhasil mereka menolak tawaran perdana juara La Liga tersebut.
Tawaran Kedua
Barcelona sendiri cukup kepala batu untuk mendatangkan Willian. Alhasil mereka dikabarkan akan segera melepaskan tawaran kedua mereka kepada Chelsea.
Laporan itu mengklaim tawaran kedua ini Barcelona tidak menggunakan skema tukar tambah. Mereka menawarkan uang tunai untuk transfer ini.
Meski tidak disebutkan secara pasti berapa angka yang ditawarkan Barcelona, namun sejumlah laporan itu mengklaim tawaran Barcelona ini berada di kisaran 65-75 juta pounds.
Minim Gol
Musim ini Willian kurang berkontribusi di lini serang Chelsea, di mana ia hanya membuat 3 gol di ajang EPL sejauh ini.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 12 Januari 2019 23:59
-
Liga Inggris 12 Januari 2019 13:00
-
Liga Inggris 12 Januari 2019 12:00
Terungkap! Inilah Ritual Unik Maurizio Sarri Ketika Timnya Kalah
-
Liga Inggris 12 Januari 2019 10:17
-
Liga Inggris 12 Januari 2019 09:00
Diincar Barcelona, Sarri Pastikan Tak Akan Lepas Willian di Januari
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
-
Amerika Latin 22 Maret 2025 03:30
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...