
Bola.net - - Juara La Liga, Barcelona bertekad untuk mulai membangun tim mereka untuk musim kompetisi yang akan datang. El Blagurana dikabarkan telah mengajukan tawaran untuk gelandang Manchester United, Ander Herrera.
Herrera sendiri musim lalu menjadi salah satu pemain terbaik yang dimiliki MU. Ia selalu tampil ngotot saat dimainkan Jose Mourinho, sehingga ia didaulat menjadi pemain terbaik MU musim 2016/2017.
Namun musim ini nasib Herrera berubah 180 derajat. Ia banyak ditepikan Mourinho setelah ia tampil inkonsisten akibat cedera kambuhan yang ia derita.
Kondisi Herrera ini kabarnya dipantau terus oleh Barcelona. Dilansir oleh El Gol Digital, tim asal Catalunya itu bertekad untuk merayu sang pemain untuk kembali ke Spanyol pada musim panas nanti.
Pelatih Barca, Ernesto Valverde merupakan pelatih Herrera saat di Bilbao. Valverde dikabarkan sangat menyukai gaya bermain Herrera sehingga ia ingin bereuni dengan mantan anak asuhnya tersebut.
Laporan tersebut menyebutkan bahwa Barca benar-benar serius untuk meminang pemain 28 tahun tersebut. Mereka kabarnya akan menawarkan uang sebesar 22 juta pounds untuk pemain Timnas Spanyol tersebut.
Herrera sendiri kontraknya akan habis di Old Trafford pada tahun depan. Ia sudah mengatakan tidak mau terburu-buru menandatangani perpanjangan kontrak karena ia ingin melihat rencana Mourinho padanya musim depan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 7 Mei 2018 21:38
-
Liga Spanyol 7 Mei 2018 20:19
-
Liga Spanyol 7 Mei 2018 19:55
-
Liga Spanyol 7 Mei 2018 15:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...