Barca Ingin Bajak Juan Mata dari MU

Barca Ingin Bajak Juan Mata dari MU
Juan Mata (c) AFP
- Barcelona dilaporkan akan menyiapkan transfer Juan Mata dari Manchester United. Meskipun tak akan melepasnya pada bulan Januari ini, MU diklaim akan mempertimbangkan untuk melepasnya pada musim panas mendatang.


Mata meninggalkan Valencia pada 2011 silam untuk gabung dengan di Premier League dengan harga 23,5 juta pounds. Kemudian ia pindah ke Old Trafford pada tahun 2014 kemarin.


Di MU, ia telah menjadi bagian penting di tengah skuat Louis van Gaal musim ini. Tapi Don Balon mengatakan bahwa Mata akan membuka peluang kesempatan untuk berkarier lagi di Spanyol bersama Barca.


Pemain 27 tahun tersebut telah mencatatkan 23 penampilan bersama The Red Devils musim ini memberikan sumbangan empat gol dan tiga assist. Ia juga membantu timnya menang 1-3 atas Derby County dengan satu gol di laga terakhir pada turnamen FA Cup kemarin.   [initial]



 (db/shd)