
Bola.net - Arsenal berhasil mengalahkan Chelsea dengan skor 4-0 di laga pramusim bertajuk Florida Cup 2022 yang berlangsung di Camping World Stadium, Florida, Amerika Serikat, Minggu 24 Juli 2022.
Arsenal mencetak dua gol di babak pertama melalui Gabriel Jesus dan Martin Odegaard. Bukayo Saka dan Albert Sambi Lokonga kemudian menambah keunggulan The Gunners di babak kedua.
Dengan hasil ini, Arsenal telah berhasil mengemas empat kemenangan secara beruntun di laga pramusim. Sebelumnya, The Gunners sukses mengalahkan Nurnberg (5-3), Everton (2-0) dan Orlando City (3-1).
Advertisement
Babak Pertama
Arsenal tampil mendominasi sejak kick off babak pertama. Beberapa peluang bisa didapat pasukan Mikel Arteta di awal laga.
Arsenal akhirnya berhasil membuka skor di menit ke-15. Gabriel Jesus menaklukkan Edouard Mandy dengan tendangan chip setelah mendapat umpa dari Granit Xhaka.
Memasuki menit 36, Arsenal mampu menggandakan kedudukan. Martin Odegaard merobek gawang Chelsea usai menerima umpan dari Gabriel Martinelli.
Arsenal hampir mencetak gol ketiganya pada menit ke-45, tapi tendangan Thomas Partey masih melambung tinggi. Skor 2-0 bertahan hingga babak pertama berakhir.
Babak Kedua
Tertinggal dua gol, Chelsea berusaha bangkit di babak kedua. The Blues mencoba menekan ke pertahanan Arsenal untuk mengejar ketinggalan.
Alih-alih bangkit, anak buah Thomas Tuchel justru kembali kebobolan di menit ke-65. Bukayo Saka mencatatkan namanya di papan skor setelah menyambar bola muntah hasil tembakan Granit Xhaka yang ditepis Edouard Mendy.
Chelsea cukup kesulitan untuk membalas. Anak asuh Thomas Tuchel hampir tak mendapat peluang berarti ke gawang Arsenal.
Di masa injury time babak kedua, Albert Sambi Lokonga menambah derita Chelsea dengan mencetak gol sundulan. Arsenal pun mengakhiri pertandingan dengan keunggulan 4-0 atas Chelsea.
Susunan Pemain
Arsenal Starting XI: Ramsdale, White, Saliba, Gabriel, Zinchenko, Partey, Xhaka, Saka, Odegaard, Martinelli, Jesus.
Chelsea Startling XI: Mendy, James, Chalobah, Silva, Emerson, Gallagher, Jorginho, Mount, Sterling, Havertz, Werner.
Baca Juga:
- Update Transfer Resmi Premier League 2022/2023
- Termasuk Oleksandr Zinchenko, Ini Daftar Rekrutan Baru Arsenal untuk Musim 2022/2023
- Arsenal Bakal Kedatangan Winger Baru dari Spanyol?
- Live Streaming Florida Cup Arsenal vs Chelsea di Vidio Hari Ini, 24 Juli 2022
- Bertahan, Bukayo Saka Bakal Jadi Salah Satu Pemain dengan Gaji Tertinggi di Arsenal
- Arsenal Kirim Bek Ini ke Italia?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 Juli 2022 09:26
-
Liga Eropa Lain 20 Juli 2022 19:33
Lionel Messi Cetak Gol, PSG Menang Tipis atas Kawasaki Frontale
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:02
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:34
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:19
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 22:06
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...