
Bola.net - - Emre Can mengatakan bahwa aksi yang ditunjukkan oleh ketika mengalahkan Manchester City di Anfield pekan lalu merupakan yang terbaik untuk The Reds musim ini.
Gol dari Roberto Firmino, Sadio Mane, dan Mohamed Salah di babak kedua membuat tuan rumah sukses membuat sang pemuncak klasemen Premier League tertunduk, usai sebelumnya Alex Oxlade-Chamberlain membuat gol pembuka.
Can kemudian mengatakan bahwa takkan ada tim lawan yang bersedia menghadapi Liverpool, jika mereka terus bermain seperti kala menghadapi kubu Josep Guardiola.
"Saya kira itu adalah pertandingan terbaik. Sulit dipercaya," tutur Can di Telegraph. "Lihat bagaimana cara kami mem-pressing. Kami bermain melawan Manchester City, jangan lupakan itu."
"Kami selalu unggul secara permainan, semua ikut menekan, semua melakukan tugasnya dengan brilian. Kami sudah memainkan banyak pertandingan bagus, namun yang ini?"
Emre Can
"Saya tidak tahu berapa kilometer kami berlari. Lihat bagaimana kami menekan mereka. Itu adalah salah satu yang terbaik dari kami, pasti."
"Jika tim lawan melihat kami bermain seperti itu, mereka akan memberikan respek dan kami bakal semakin percaya diri. Mereka akan berpikir, 'Oh, wow!' Mereka akan memandang kami sebagai tim yang kuat."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 16 Januari 2018 23:26
-
Liga Inggris 16 Januari 2018 19:47
Carragher Amat Terpukau Dengan Start Luar Biasa Salah di Liverpool
-
Liga Inggris 16 Januari 2018 19:20
Kenapa City Mundur Dari Perburuan Sanchez? Ini Penjelasan Carragher
-
Liga Inggris 16 Januari 2018 18:24
-
Liga Inggris 16 Januari 2018 15:45
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 05:11
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:48
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 04:41
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:32
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 04:12
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...