Balotelli Tolak Pinangan Besiktas

Balotelli Tolak Pinangan Besiktas
Mario Balotelli (c) LFC
- Mario Balotelli akhirnya memberikan konfirmasi ihwal tawaran yang diajukan oleh Besiktas yang ingin meminangnya pada bursa transfer musim panas ini. Balotelli memastikan tidak akan bergabung dengan klub asal Turki tersebut pada musim ini.


Masa depan Balotelli memang masih menyimpan tanya besar. Ia jelas tidak masuk dalam rencana pelatih Liverpool, Jurgen Klopp. Namun, hingga kini ia masih bertahan bersama The Reds. Sejak pekan ini, ia berlatih bersama tim junior .


Super Mario punya alasan mengapa ia tidak ingin bergabung dengan Besiktas. Mantan penyerang Inter Milan ini yakin bahwa dirinya masih sangat layak untuk bermain di kasta tertinggi Eropa seperti di Inggris, Italia dan Spanyol.


"Saat ini saya ingin melanjutkan karir saya di Inggris, Italia atau Spanyol. Mungkin di kesempatan lain pada masa depan saya bisa berseragam Besiktas," ungkap Balotelli dikutip dari Express.


Kepastian ini tentu saja akan membuat Liverpool segera mengambil langkah untuk melegonya ke klub lain. Pasalnya, jika tidak segera mendapatkan klub baru, maka Liverpool akan terus menanggung beban gaji penyerang bengal ini. Padahal, peluangnya untuk bermain di tim utama sangat tipis. [initial]


 (exp/asa)