Balotelli Tetap Rajin Latihan Meski Tak Bersama Tim Utama

Balotelli Tetap Rajin Latihan Meski Tak Bersama Tim Utama
Mario Balotelli (c) LFC
- Mario Balotelli tetap menunjukkan berlatih sungguh-sungguh meskipun tak masuk dalam tim utama Dalam gambar yang dibagikan lewat Instagram-nya, pemain 25 tahun tersebut menunjukkan habis berlatih dengan tim cadangan The Reds.


Saat ini, tim utama Liverpool tengah berada di California, Amerika Serikat untuk menjalani pra musim. Di sana, pasukan Jurgen Klopp akan menjalani pertandingan pra musim melawan AC Milan dan AS Roma.


Tak ada nama Mario di sana. Pemain yang musim lalu menjalani masa peminjaman bersama Milan tersebut memang bukan rencana masa depan bagi pelatih.


Selain itu, Balotelli juga tak masuk dalam skuat U-23 ketika menjalani laga uji coba lawan Rhyl pada akhir pekan. Tapi ia menjalani latihan bersama anak-anak muda ini.


"Tetap bekerja keras meskipun berlatih dengan tim cadangan. Sesi yang sangat berkualitas hari ini bersama dengan pemain top," tulis Balotelli bersama dengan fotonya bersama rekan-rekannya.


[initial]

 (ig/shd)