Balotelli: Saya Tak Kenal Klopp

Balotelli: Saya Tak Kenal Klopp
Mario Balotelli (c) AFP
- Mario Balotelli mengungkap bahwa ia tidak punya hubungan khusus dengan manajer Jurgen Klopp, yang hanya pernah berbicara dengannya untuk memintanya pergi dengan status pinjaman.


Pemain Italia direkrut oleh Brendan Rodgers di 2015 dari AC Milan, namun ia kesulitan menunjukkan penampilan terbaik di The Reds, sebelum kembali ke Rossoneri dengan status pinjaman.


Ia kini bermain untuk Nice - di mana ia mampu mencetak enam gol di lima pertandingan pertama - usai pergi dari Liverpool secara gratis di akhir musim.


Dan Balotelli mengungkap bahwa tidak pernah ada kesempatan baginya untuk kembali bermain di Anfield, karena ia tidak punya hubungan yang bagus dengan Klopp.


"Klopp? Saya tidak mengenalnya," tutur Balotelli pada Sky Italia.


"Ia hanya mengatakan pada saya untuk pergi dari Liverpool sebagai pemain pinjaman dan kemudian kembali. Saya katakan: 'Terima kasih, selamat tinggal'." [initial]




 (sky/rer)