
Bola.net - - Callum Hudson-Odoi diminati Bayern Munchen, sementara rekan setimnya di Chelsea Eden Hazard dikaitkan dengan Real Madrid. Mantan gelandang The Blues Michael Ballack mendesak dua pemain itu agar mengabaikan minat dari tim lain.
Hudson-Odoi mendapat banyak tawaran dari juara Bundesliga, Bayern di bursa transfer Januari kemarin. Namun, Chelsea tidak mau melepas sang pemain.
Meski Chelsea tidak bersedia menjual Hudson-Odoi, Maurizio Sarri sejauh ini tidak mau memainkan pemain berusia 18 tahun itu secara teratur. Sang pemain baru membuat 15 penampilan di semua kompetisi musim ini.
Advertisement
Hudson-Odoi Harus Bertahan
Setelah Jadon Sancho dan Reiss Nelson berkembang bersama Borussia Dortmund dan Hoffenheim, Ballack bisa memahami keinginan Hudson-Odoi untuk pindah ke Jerman. Namun, Ballack meyakini kalau pemain muda Inggris itu harus bertahan di London barat.
“Saya ingin bermain ketika saya masih muda,” kata Ballack kepada talkSPORT.
“Jika saya dibesarkan di klub seperti Chelsea, saya ingin bertahan di Chelsea, dan Hudson-Odoi adalah salah satu talenta terbesar di London dan Inggris, jadi saya akan bertahan dan mencoba mencari jalan.
“Tapi, tentu saja Anda ingin bermain dan ingin terlibat, dan jika Anda tidak mendapatkannya maka Anda akan melihat ke kanan dan ke kiri dan klub lain yang mengincar Anda, itu normal.
"Tapi saya berharap Chelsea akan memperpanjang kontraknya karena dia adalah masa depan bagi klub. Saya harap dia mendapat waktu lebih banyak di lapangan.
"Dia sudah berada di level di mana dia bisa bermain di Premier League hari demi hari. Terkadang, pelatih harus tahu cara menanganinya, karena ia tidak bisa bermain di setiap pertandingan saat tekanan muncul. Tapi secara keseluruhan dia seharusnya bahagia di Chelsea, bermain di klub besar."
Hazard Diminta Tolak Madrid
Hazard juga dikaitkan dengan kepindahan dari Stamford Bridge. Raksasa La Liga Madrid dikabarkan tertarik dengan pemain berusia 28 tahun itu, yang kontraknya dengan The Blues akan berakhir pada 2020.
Seperti Hudson-Odoi, Ballack ingin Hazard tetap bertahan di Chelsea. Namun hal itu tidak mungkin terjadi jika The Blues tidak merekrut pemain yang bisa menyamai kualitas winger Belgia tersebut.
"Biasanya jika klub seperti Madrid mengetuk pintu, itu normal bahwa dia akan memikirkan hal itu," tambah Ballack.
“Dia pemain yang sangat bagus yang akan memberikan dampak di klub mana pun. Semoga dia tetap bertahan di Chelsea.
“Anda harus memberinya pemain juga di sekitarnya sehingga dia bisa memenangkan sesuatu. Dalam beberapa tahun terakhir, Chelsea kehilangan sikap untuk memenangkan trofi.
"Mungkin dia melihat bahwa klub tidak bisa memberikannya lagi. Tetapi jika dia mempunyai perasaan dia akan memenangkan sesuatu mungkin pilihannya adalah tetap bertahan."
Video Pilihan
Berita video tentang Chelsea yang tak ingin memperpanjang masalah antara Kepa Arrizabalaga dengan Maurizio Sarri.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Februari 2019 23:58
Manajemen Chelsea Didesak Untuk Beri Klarifikasi Masa Depan Sarri
-
Liga Inggris 25 Februari 2019 23:00
Mourinho Bersyukur Tak Ada Pemain MU yang Membangkang Seperti Kepa
-
Liga Inggris 25 Februari 2019 20:54
-
Liga Inggris 25 Februari 2019 20:22
-
Liga Inggris 25 Februari 2019 19:51
Luiz Tegaskan Sarri Masih Memegang Kendali Atas Skuat Chelsea
LATEST UPDATE
-
Liga Champions 23 Maret 2025 05:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 05:15
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 05:02
-
Piala Dunia 23 Maret 2025 04:56
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 04:32
-
Piala Eropa 23 Maret 2025 04:15
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...