'Bale Tak Akan Gabung Manchester United'

'Bale Tak Akan Gabung Manchester United'
Gareth Bale (c) AFP
Bola.net - Gareth Bale dikritik, Gareth Bale dibela.

Ya, nama Gareth Bale memang menjadi sorotan akhir-akhir ini. Penampilannya dinilai terus menurun dan kerap disalahkan atas kegagalan Real Madrid meraih hasil bagus. Termasuk saat Los Blancos disingkirkan Juventus di semifinal Liga Champions.

Banyaknya kritikan yang dialamatkan kepada Bale ini membuat nama gelandang asal Wales itu disebut akan meninggalkan Santiago Bernabeu musim panas nanti. Dan salah satu tim yang paling santer dikaitkan dengan Bale adalah Manchester United.

Namun semua kritikan itu mendapatkan pembelaan dari mantan asisten pelatih Chelsea, Ray Wilkins. Menurutnya, Bale telah bekerja dengan baik di Madrid dan ia berharap Bale bertahan di sana dan membuktikan diri.

"Saya berpikir bahwa sepanjang musim ini telah bekerja baik untuk Bale," bela Wilkins.

"Saya berharap dia tak keberatan untuk bertahan karena saya senang ia bertahan di sana dan membuktikan diri banyak orang-orang telah salah. Manchester United selalu untuk para pemain besar, tapi saya tak melihat Bale akan bergabung," tandasnya.[initial]

 (ins/dzi)