Bailly: Mourinho Selalu Ada untuk Saya

Bailly: Mourinho Selalu Ada untuk Saya
Eric Bailly (c) MUFC
- Eric Bailly mengaku ia amat menikmati karirnya di bawah asuhan manajer Manchester United, Jose Mourinho.


Sang bek sudah menjadi pilihan utama sang manajer di musim kompetisi kali ini.


Eric BaillyEric Bailly


Bailly, yang kini berusia 22 tahun, dibeli dengan harga 30 juta poundsterling dari Villarreal di musim panas dan ia mengatakan pada Sportsmole: "Pekan perdana saya di Inggris amat bagus, saya merasa tenang terkait banyak hal."


"Manajer amat hebat dan ia selalu ada untuk membantu kami. Jadi, saya harus mendengarkan dirinya dan coba untuk meningkatkan permainan saya."


United sendiri baru saja gagal meraih angka penuh di kandang mereka sendiri, setelah tim hanya mampu bermain imbang 1-1 melawan Stoke City. Setan Merah sempat unggul via Anthony Martial, sebelum akhirnya disamakan oleh Joe Allen menjelang laga berakhir. [initial]



 (sm/rer)