Bahagianya Klavan Lakoni Debut di Anfield

Bahagianya Klavan Lakoni Debut di Anfield
Ragnar Klavan (c) LFC
- Bek asal Estonia, Ragnar Klavan, mengaku dirinya merasa luar biasa bahagia saat melakoni debutnya di hadapan fans di stadion Anfield.


Klavan datang ke Liverpool pada musim panas ini. Ia didatangkan untuk mengisi pos yang sebelumnya diisi oleh Kolo Toure. Jurgen Klopp sendiri kerap memainkannya di masa pra musim kemarin.


Bek berusia 30 tahun itu bahkan langsung dimainkan di dua pertandingan awal Liverpool di musim ini lawan Arsenal dan Burnley. Ia juga dimainkan saat The Reds bersua Derby County di EFL Cup. Namun tiga laga itu semuanya dimainkan di kandang lawan.


Namun pada akhirnya Klavan dijadikan starter di laga lawan Hull City akhir pekan kemarin karena Dejan Lovren mengalami cedera. Pertandingan itu jadi pertandingan pertama Klavan di Anfield. Ia pun merasa luar biasa senang bisa melakoni debutnya di salah satu stadion yang memiliki atmosfer paling luar biasa di dunia tersebut.


"Itu sesuatu yang istimewa dalam hidup saya lagi," tutur Klavan terkait gol perdananya bagi The Reds saat melawan Derby.


"Mencetak gol selalu baik karena sebagai bek hal itu tidak terjadi terlalu sering. Anda bisa melihatnya dalam perayaan saya, itu tidak begitu brilian!" serunya pada situs resmi The Reds.


"Lalu saya terus melangkah dan melakoni pertandingan pertama saya di Anfield dan itu adalah sesuatu yang luar biasa karena dua minggu sebelumnya, ketika saya berada di bangku cadangan untuk pertama kalinya di Anfield (melawan Leicester), saya merasa merinding. Jadi ketika saya kemudian masuk ke lapangan dan bermain untuk kerumunan fans yang menakjubkan membuatnya menjadi minggu yang baik," tandasnya. [initial]


 (lfc/dim)