Bagi Pemain MU Ini, Mourinho Tak Punya Kekurangan

Bagi Pemain MU Ini, Mourinho Tak Punya Kekurangan
Jose Mourinho. (c) AFP

Bola.net - - Jose Mourinho adalah manajer yang 'sempurna' untuk Manchester United, menurut gelandang muda Scott McTominay.

Pemain 20 tahun, yang sudah bersama United sejak ia berusia lima tahun, mendapat debut di tim inti dari manajer Portugal menjelang akhir musim lalu.

Dan McTominay percaya diri bahwa ia akan terus mengalami perkembangan berarti di bawah asuhan Mourinho di masa mendatang.

Sang pemain mengatakan bahwa ia menerima banyak nasihat berharga dari mantan bos Chelsea, yang membuatnya semakin percaya diri ketika beraksi di atas lapangan.

Scott MctominayScott Mctominay

"Apa yang ia katakan pada saya biarlah menjadi rahasia antara kami, namun itu sangat membantu, dan nasihat yang ia berikan benar-benar amat berguna," tutur Tominay menurut Sportsmole.

"Hal-hal yang ia bicarakan ada hubungannya dengan apa yang kami lakukan ketika berada di atas lapangan, apa yang bisa saya perbaiki, hal-hal yang bisa saya asah, dan dia amat brilian untuk para pemain muda."

"Dia top - dia sempurna untuk seorang manajer dan itulah mengapa dia menjadi manajer Manchester United. Dia benar-benar orang yang baik."

Mourinho kemungkinan akan menurunkan beberapa pemain mudanya di pertandingan Piala Liga melawan Burton tengah pekan ini.