
Bola.net - - Bos Chelsea, Maurizio Sarri menyebut bahwa musim ini memang berjalan sulit untuk timnya. Premier League sangat sulit, Chelsea harus berjuang dan memberikan kemampuan terbaik mereka untuk finis di zona empat besar akhir musim nanti.
Musim Chelsea tidak berjalan begitu mulus musim ini. Sarri menghadapi tantangan yang sulit di musim pertamanya. Bahkan posisi Sarri sudah terancam karena gaya bermain Chelsea yang gagal memenangkan hati fans.
Biar begitu, Sarri percaya kekuatan Sarri tidak bisa diremehkan. Dia percaya Chelsea patut dinilai sama kuatnya dengan tim-tim terkuat di Premier League musim ini seperti Manchester City atau Liverpool.
Advertisement
Sarri bahkan percaya keberhasilan Chelsea mencapai final Carabao Cup patut diapresiasi, meski mereka gagal juara. Baca pengakuan Sarri selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Carabao Cup Lebih Sulit
Saat ini Chelsea menghadapi dua target utama: finis empat besar di Premier League; dan berusaha menjuarai Liga Europa. Dia menegaskan bahwa Chelsea akan berusaha melakukan yang terbaik di kedua kompetisi tersebut.
Lebih lanjut, Sarri bahkan percaya kekuatan Chelsea sudah terbukti setelah mampu mencapai final Carabao Cup - meski pada akhirnya dikalahkan Man City. Baginya, mencapai final itu jauh lebih sulit daripada menembus final Liga Champions.
"Saya paham betul bahwa Premier League sangatlah sulit. Tanpa bermaksud mengabaikan, untuk mencapai final Piala Liga kami harus bermain melawan Liverpool, melawan Tottenham, dan final melawan Man City," buka Sarri di Chelseafc.com.
"Saya kira mencapai final Liga Champions masih lebih mudah [daripada final Carabao Cup]!" lanjutnya.
Tidak Mudah
Kini, nasib Chelsea ditentukan oleh keberhasilan menembus empat besar Premier League atau menjuarai Liga Champions. Keduanya sulit, Sarri mengakui itu, sebab itu dia percaya bahwa Chelsea harus mencoba terbaik di keduanya.
"Jadi, sangatlah sulit untuk mencapai empat besar Premier League, tetapi pada saat ini tentu saja ketika anda mencapai semifinal, itu juga akan jadi sangat sulit di Liga Europa."
"Anda tidak bisa mengharapkan sesuatu yang mudah, tetapi kami akan mencoba melakukan keduanya, ini bukan saatnya memilih," tutup Sarri.
Baca Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 21 April 2019 15:30
Chelsea Diyakini Bakal Gantikan Maurizio Sarri dengan Eddie Howe
-
Galeri 20 April 2019 09:36
-
Liga Inggris 20 April 2019 08:25
-
Liga Eropa UEFA 20 April 2019 02:38
-
Liga Inggris 19 April 2019 19:19
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 09:00
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 08:58
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
-
Voli 21 Maret 2025 08:43
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...