Bacary Sagna Puji Pertahanan Arsenal

Bacary Sagna Puji Pertahanan Arsenal
Bacary Sagna (c) AFP
Bola.net - Bek kanan Arsenal, Bacary Sagna memuji pertahanan The Gunners sebagai salah satu kunci kekuatan yang membawa mereka berada di puncak klasemen saat ini.

The Gunners baru saja mencatat clean sheet mereka yang ke-10 musim ini usai mengalahkan Fulham dua gol tanpa balas di Emirates Stadium.

"Dengan tidak kebobolan, kami akan memberikan kepercayaan diri kepada semua orang dalam tim," ujarnya.

"Kami ingin tetap kuat di pertahanan dan mendapatkan bola kembali, segera setelah kami kehilangan. Kami masih perlu memperbaikinya, tapi semua orang telah melakukan cukup baik dari pertahanan hingga lini depan," tandasnya.

Arsenal kini memimpin daftar perburuan trofi Premier League dengan 51 poin. Unggul satu poin dari Manchester city dan dua poin dari Chelsea.[initial]

 (sm/dzi)