Azpilicueta Tahu Hazard Pendam Kemampuan Istimewa

Azpilicueta Tahu Hazard Pendam Kemampuan Istimewa
Eden Hazard. (c) AFP
Bola.net - Cesar Azpilicueta mengaku dirinya tahu bahwa Eden Hazard memendam kemampuan yang istimewa. Hal tersebut diyakininya bakal muncul jika sang winger Belgia menguasai bola di atas lapangan.

Hazard musim ini muncul jadi salah satu sosok vital di The Blues. Ia sudah bermain sebanyak 31 kali di Premier League, mencetak 14 gol dan 7 assists. Penampilannya pun kini mengundang banyak pujian, termasuk dari rekan setimnya sendiri di klub, Azpilicueta.

"Saya tahu setiap saya memberikannya (bola) ia akan melakukan sesuatu yang berbeda," tutur Azpi menurut laporan Daily Star.

Chelsea saat ini ada di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan keunggulan satu poin dari runner-up Liverpool. Mereka akan menghadapi Crystal Palace akhir pekan ini. [initial]


 (dst/rer)