Ayah Yaya Memohon Guardiola Ampuni Sang Anak

Ayah Yaya Memohon Guardiola Ampuni Sang Anak
Josep Guardiola (c) MCFC
- Ayah Yaya Toure yakni Mory Toure meminta Josep Guardiola agar mau mengampuni anaknya sehingga ia bisa merumput kembali.


Sebelumnya, Guardiola mencoret nama Toure dari skuat Manchester City untuk menjalani pertandingan Liga Champions di babak penyisihan grup. Keputusan itu kemudian menimbulkan reaksi dari Dimitri Seluk, agen gelandang Pantai Gading itu, dan mengatakan Guardiola telah merendahkan kliennya.


Perseteruan antara Guardiola dan Seluk kemudian terus memanas. Bahkan sang agen sempat menghina manajer asal Spanyol tersebut. Hal itu akhirnya membuat Guardiola memutuskan untuk mendepak Yaya dari skuat City dan meminta sang agen meminta maaf kepada dirinya.


Hal tersebut tak membuat situasi mendingin, justru sebaliknya karena Seluk enggan meminta maaf dan terus menyerang eks pelatih Barcelona itu. Melihat situasi yang kian tak menguntungkan bagi sang anak, Mory lantas akhirnya ikut campur masalah tersebut. Ia pun berharap Guardiola mau berbaik hati memaafkan anaknya.


"Saya mengkhawatirkan dirinya. Ini masalah. Kami meminta Guardiola untuk bersikap rendah hati."


"Ia bosnya. Saya meminta dirinya untuk memberikan pengampunan, membiarkan anak saya melakukan tugas-tugasnya," seru sang ayah seperti dilansir ESPN FC. [initial]


 (espn/dim)