Ayah Blind Ungkap Proses Pemulihan Cedera Anaknya

Ayah Blind Ungkap Proses Pemulihan Cedera Anaknya
Daley Blind. (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester United, Daley Blind, tengah menjalani pemulihan cedera sesuai dengan jadwal yang diperkirakan sebelumnya, menurut pendapat sang ayah.

Pemain Belanda itu sudah absen selama beberapa minggu belakangan lantaran mengalami cedera lutut. Sebelumnya, ia sempat dikabarkan bakal absen selama kurang lebih enam pekan.

"Pada hari Selasa, ia menjalani pemindaian. Semua terlihat baik-baik saja. Daley bisa memulai proses pemulihannya sekarang. Namun semuanya masih sesuai jadwal," tutur sang ayah, menurut laporan Daily Mail.

United baru saja menang 2-1 atas Southampton di St. Mary (10/12). [initial]

 (tdm/rer)