
Bola.net - Mantan striker Chelsea Tony Cascarino yakin Manchester United sudah memperkecil jarak dengan tim-tim papan atas Premier League lainnya.
Ole Gunnar Solskjaer ditunjuk sebagai manajer United pada Desember 2018 lalu. Sayangnya, Solskjaer masih belum mampu membawa The Red Devils meraih trofi juara.
Meski begitu, MU terlihat mengalami peningkatan di bawah Solskjaer. Mereka menjadi runner up dalam ajang Premier League dan Liga Europa pada musim lalu.
Advertisement
Setelah kembali gagal meraih juara, MU kembali menghabiskan banyak uang di bursa transfer. Jadon Sancho menjadi rekrutan terbaru mereka.
Pangkas Jarak
Kini tuntutan bagi Solskjaer untuk memberikan gelar semakin besar. Cascarino menilai MU sudah mulai mendekati para rivalnya di Premier League.
“Saya pikir United tahun lalu menunjukkan niat mereka untuk lebih dekat, apakah mereka sudah cukup untuk melewati batas? Tidak, saya tidak berpikir mereka memilikinya, tetapi mereka bisa sangat dekat dengan mereka," kata Cascarino kepada talkSPORT.
“Ada peningkatan yang pasti dalam skuad mereka dan gaya sepak bola yang mereka mainkan.
“Mereka memiliki empat bek yang bagus sekarang, saya pikir ada lebih banyak lagi yang akan datang dari lini tengah mereka."
Lini Depan MU
Cascarino juga memuji lini depan Manchester United. Menurutnya, Solskjaer punya kualitas yang cukup bagus di posisi tersebut.
“Mereka adalah tim yang menarik dan memiliki lini depan yang sangat menarik," lanjutnya.
"Cavani adalah pemain yang luar biasa. Kita berbicara tentang Sancho yang datang ke klub dan memiliki pemain hebat lainnya seperti Greenwood, yang dapat berkontribusi, dan Fernandes.
“Saya pikir mempertahankan Cavani untuk satu tahun lagi adalah rekrutan besar. Dia melakukan banyak hal baik sebagai pesepakbola.
"Dinamika tua dan muda dalam sebuah tim bekerja dengan sangat baik."
Sumber: talkSPORT
Baca Juga:
- Jika Tak Punya Klub, Solskjaer Diklaim Tak Akan Laku di Premier League
- Ada Jadon Sancho, Bagaimana Nasib Pemain Manchester United yang Satu Ini?
- Ada Sancho Sekalipun, Lini Serang MU Dinilai Masih Kalah Kelas dari Liverpool dan Tottenham!
- Kalahkan MU dan Chelsea, Liverpool Segera Amankan Wonderkid Newcastle, Siapa Dia?
- Manchester United Hampir Capai Kesepakatan dengan Real Madrid Soal Raphael Varane
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 25 Juli 2021 18:40
-
Liga Inggris 25 Juli 2021 15:21
-
Liga Inggris 25 Juli 2021 15:04
-
Liga Inggris 25 Juli 2021 14:45
-
Liga Inggris 25 Juli 2021 14:16
Ole Gunnar Solskjaer Tak Gentar Hadapi Tekanan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 17:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 17:03
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 16:05
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 15:24
-
Piala Dunia 22 Maret 2025 15:10
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...