
Bola.net - Rencana Manchester United untuk merekrut Jarrad Branthwaite di musim panas nanti dipastikan tidak berjalan mulus. Real Madrid dilaporkan akan menyeriusi transfer sang bek di musim panas nanti.
Branthwaite memang diprediksi bakal jadi properti panas di bursa transfer yang akan datang. Ini disebabkan sang bek menunjukkan performa yang ciamik di lini pertahanan Everton.
Manchester United diketahui sangat terkesan dengan sang bek. Mereka ingin memboyongnya ke Old Trafford untuk memperkuat lini pertahanan mereka.
Advertisement
Give Me Sport melaporkan bahwa MU wajib waspada. Karena Real Madrid sangat tertarik untuk merekrut sang bek.
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Kebutuhan Mendesak
Menurut laporan itu, Real Madrid benar-benar tertarik untuk memboyong Branthwaite di musim panas nanti.
Carlo Ancelotti butuh tambahan tenaga di lini pertahanannya. Pasalnya di musim ini, lini pertahanan Madrid kerap dihantam badai cedera dan stok bek tengah mereka terbatas.
Ancelotti merasa Real Madrid perlu berinvestasi untuk merekrut bek tengah potensial, dan Branthwaite dinilai cocok untuk timnya.
Rekomendasi Pelatih
Menurut laporan tersebut, Branthwaite masuk radar Real Madrid karena rekomendasi Ancelotti.
Sang pelatih mengenal baik Branthwaite karena ia pernah menangani sang bek saat ia masih menjadi Everton. Ancelotti juga yang memberikan debut bagi sang bek.
Ia sejak awal punya keyakinan bahwa Branthwaite bakal jadi bek top di masa depan. Jadi ia ingin bereuni dengan sang bek di musim panas nanti.
Mahar Transfer
Baik Real Madrid dan MU harus siap keluar uang banyak untuk merekrut sang bek.
Everton dikabarkan hanya mau menjual sang bek di kisaran 80 juta pounds di musim panas nanti.
Klasemen Premier League
(Give Me Sport)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 22 Maret 2024 23:38
Kobbie Mainoo Disebut Punya Kemiripan dengan Jude Bellingham, Setuju?
-
Liga Spanyol 22 Maret 2024 20:55
-
Liga Inggris 22 Maret 2024 18:20
Widih! Trent Alexander-Arnold Bisa Susul Jude Bellingham ke Real Madrid?
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...