AVB Minta Permusuhan Bale - Adam Diakhiri

AVB Minta Permusuhan Bale - Adam Diakhiri
AVB ingin permusuhan Bale - Adam dihentikan. (c) AFP
Bola.net - Andre Villa-Boas menyatakan bahwa sudah saatnya permusuhan antara Gareth Bale dengan Charlie Adam diakhiri. Pernyataan AVB ini dikeluarkan setelah Bale selamat dari cedera serius setelah ditekel brutal oleh pemain Liverpool itu.

Bale harus menjalani pemeriksaan penuh, termasuk scan di kakinya. Tim medis Tottenham mengatakan bahwa Bale tidak menderita cedera serius dan sudah bisa berlatih ringan.

Gareth Bale menyebut Charlie Adam 'pengecut' atas tindakannya itu. Kemarahan Bale mungkin memuncak karena dia juga pernah mengalami tekel brutal oleh Adam sebelumnya. Saat masih membela Blackpool, Adam membuat Bale harus istirahat tiga bulan karena tekelnya.

AVB tak berniat memperpanjang masalah antara Bale dengan Adam. Meski mengakui bahwa masalah itu telah didiskusikan dengan pihak klub, AVB memastikan tak akan melakukan tindakan hukum untuk itu.

Meski tak akan melakukan protes resmi, AVB mendesak Adam untuk meminta maaf atas kejadian itu. "Kami tak akan melakukan tindakan yang lebih jauh mengenai masalah ini. Klub sudah membahas hal ini dan semua masalah sudah kami anggap usai," pungkas AVB. [initial]

Liga Inggris - AVB Ingin Charlie Adam Minta Maaf Pada Bale (mtr/hsw)