AVB: Lloris Tak Sadar Usai Dihantam Lukaku

AVB: Lloris Tak Sadar Usai Dihantam Lukaku
Lloris masih bisa bermain usai alami insiden dengan Lukaku. (c) AFP
Bola.net - Laga antara Tottenham dan Everton yang berakhir dengan skor 0-0 ternyata berubah menjadi pengalaman buruk untuk kiper Spurs asal Prancis, Hugo Llorris.

Usai bertabrakan dengan Romelu Lukaku, Brad Friedel sudah bersiap untuk menggantikannya, namun pemain 26 tahun itu berkeras berada di atas lapangan.

Menurut pengakuan dari pelatih Andre Villas-Boas, ternyata Lloris sempat tak sadarkan diri.

"Hugo tidak ingat kejadian saat ia bertabrakan dengan Lukaku, jadi ia sempat kehilangan kesadaran saat itu. Namun ia tidak sedikit pun menunjukkan tanda-tanda gentar dan tetap bisa melanjutkan laga," ujar Villas-Boas menurut laporan dari BBC.

"Kami memutuskan untuk tetap memainkannya dengan alasan itu," pungkasnya.

Musim ini, Lloris sudah bermain 14 kali untuk Tottenham dan mencatatkan raihan impresif dengan clean sheet sebanyak 11 kali. [initial]

 (bbc/rer)