AVB: Chelsea Tak Akan Lepas Juan Mata ke Spurs

AVB: Chelsea Tak Akan Lepas Juan Mata ke Spurs
Mata tak akan dilepas ke tim Inggris. (c) AFP
Bola.net - Andre Villas-Boas mengatakan bahwa Tottenham tidak berniat membeli Juan Mata dari Chelsea. AVB sadar bahwa Chelsea tidak akan mau melepas pemainnya ke rival langsung di Premier League.

Isu penjualan Mata mengemuka setelah Chelsea menelikung Tottenham dalam perburuan Willian. Ketika akhirnya Chelsea berhasil mendapatkan Willian, Jose Mourinho mengatakan bahwa akan ada satu gelandang serang Chelsea yang tersingkir.

Mengingat Juan Mata belum terlalu banyak diberi kesempatan bermain oleh Mou pada awal musim ini, ada anggapan bahwa Mata yang akan dilepas. Di sisi lain, Spurs tentu berniat mendapatkan pengganti atas 'hilangnya' Willian.

Akan tetapi Villas-Boas mengatakan bahwa Chelsea tidak akan mau melepas pemainnya ke rival dalam perebutan juara Premier League. Hal ini seperti sindiran bagi Mou yang mengatakan Manchester United 'kuno' karena tak mau melepas Wayne Rooney ke tim Inggris.

"Yang pertama, Chelsea pasti tidak akan mau menjual pemain ke Tottenham dalam kondisi apa pun. Mereka berpikir kami adalah rival dalam perebutan gelar juara Premier League. Mata adalah pemain yang sangat-sangat hebat dan merupakan pemain penting Chelsea. Mereka tak akan mau memperkuat tim rival," urai AVB. [initial]

AVB: Bale Segera Menuju Madrid (espn/hsw)