
Bola.net - Steven Gerrard belum lama ini ditunjuk sebagai manajer baru Aston Villa. Mantan pemain Arsenal Paul Merson meyakini kalau Villa hanya menjadi batu loncatan bagi Gerrard untuk menangani Liverpool.
Setelah terseok-seok pada awal musim ini, Villa memutuskan berpisah dengan Dean Smith. Sebagai penggantinya, Villa kemudian langsung menunjuk Gerrard.
Gerrard dibajak dari klub Skotlandia, Rangers. Villa membayar kompensasi sebesar tiga juta pounds pada Rangers.
Advertisement
Gerrard dikontrak The Villans selama empat tahun ke depan. Mantan kapten Liverpool tersebut sebelumnya sukses membawa Rangers menjuarai Liga Premier Skotlandia.
Villa Cuma Batu Loncatan
Merson melihat Gerrard punya ambisi menjadi pelatih Liverpool selanjutnya. Karena itu, Merson yakin Villa akan menjadi batu loncatan Gerrard sebelum menukangi The Reds.
“Aston Villa adalah batu loncatan ke Liverpool untuk Steven Gerrard,” kata Merson kepada Daily Star.
Latih Liverpool Musim Depan
Kontrak Jurgen Klopp bersama Liverpool akan habis pada tahun 2024. Namun, Merson tidak akan terkejut jika Gerrard berada di Anfield tahun depan mengingat dunia sepak bola tidak bisa diprediksi.
“Dan jika semuanya berjalan sesuai keinginannya, dia bahkan bisa berada di Anfield tahun depan. Hal-hal aneh telah terjadi," lanjutnya.
“Gerrard akan menjadi manajer Liverpool suatu hari nanti. Dia berada di jalan yang benar. Saya yakin itu tujuannya. Dia akan punya rencana. Ini adalah bagian dari perjalanan.
“Duduk di sini hari ini Anda akan berpikir dia tidak punya kesempatan menjadi manajer Liverpool musim depan.
“Jika Steven Gerrard bekerja bagus di Villa di Premier League maka pasti dia adalah orang pertama yang akan dituju Liverpool."
Enam Besar Sulit
Villa saat ini terpuruk di peringkat ke-16 klasemen sementara Premier League. Merson tidak yakin kalau Gerrard bisa membawa tim barunya finis di posisi enam besar.
“Dia akan menjalani pertandingan pertama yang sulit di Brighton. Mereka adalah tim yang bagus tetapi para penggemar akan berharap untuk mengalahkan mereka di Villa Park sehingga ada sedikit harapan dan tekanan pada debutnya," lanjutnya.
“Masalahnya, Villa pasti tidak berpikir mereka masuk ke enam besar musim ini. Jika Arsenal dan Tottenham saja kesulitan, mengapa Villa berpikir mereka bisa masuk ke sana?
"Jadi yang harus dia lakukan hanyalah menstabilkan kapal, membuat mereka aman, dan jika mereka finis di papan tengah, dia mendapat hasil bagus menurut pendapat saya."
Klasemen Premier League
Sumber: Metro.co.uk
Baca Juga:
- Akhirnya, Steven Gerrard Mungkin Bisa Bantu Liverpool Juara
- Aston Villa Diyakini Bakal Mirip Liverpool di Bawah Asuhan Gerrard
- Steven Gerrard Resmi ke Aston Villa, Frank Lampard Jadi Gabung Norwich City?
- Gerrard Resmi ke Aston Villa, Netizen: Welcome Back! Jangan Terpeleset, Juara Sebelum Ole
- Resmi, Steven Gerrard Jadi Manajer Baru Aston Villa
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 November 2021 23:55
-
Liga Inggris 14 November 2021 22:55
Diisukan ke Manchester United dan Newcastle, Erik Ten Hag: Saya Bahagia di Ajax
-
Liga Inggris 14 November 2021 22:04
Kesulitan di Real Madrid? Eden Hazard ke Newcastle United Saja
-
Liga Inggris 14 November 2021 21:43
Nani: Manchester United, Satu-satunya Tempat Buat Cristiano Ronaldo Pulang
-
Liga Inggris 14 November 2021 21:29
Nani: Saya yang Menyuruh Bruno Fernandes ke Manchester United
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:28
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:24
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:18
-
Piala Dunia 20 Maret 2025 13:16
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 13:15
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 13:15
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...