
Bola.net - Sebuah fakta menarik terungkap mengenai tur pra musim Manchester United saat ini. Manajer Setan Merah, Ole Gunnar Solskjaer diklaim berbohong terkait kondisi strikernya, Romelu Lukaku.
Lukaku sendiri termasuk dalam skuat pra musim United di musim panas ini. Ia dan 29 rekannya terbang ke Australia dan Asia untuk menjalani laga pra musim.
Namun striker 26 tahun itu gagal bermain di empat laga pra musim United. Sang striker dikonfirmasi Solskjaer mengalami cedera di pergelangan kakinya sehingga ia harus menonton timnya bermain dari pinggir lapangan.
Advertisement
Namun laporan The Sun mengklaim bahwa Solskjaer memberikan keterangan bohong terkait kondisi Lukaku. Sang striker diklaim sebenarnya fit untuk bermain.
Mengapa Solskjaer berbohong mengenai kondisi Lukaku? Simak informasinya di bawah ini.
Biar Laku Dijual
Menurut laporan tersebut, Solskjaer sengaja berbohong agar Lukaku bisa segera dijual di musim panas ini.
Lukaku sendiri memang digosipkan akan pindah klub di musim panas ini. Ia bakalan bergabung dengan klub Serie A, Inter Milan.
Solskajer dan tim pelatih MU takut jika Lukaku benar-benar mendapatkan cedera dan itu mempengaruhi kesepakatan penjualannya. Untuk itu mereka memutuskan untuk tidak memainkan sang striker.
Masih Belum Sepakat
Laporan yang sama mengklaim bahwa pihak United dan Inter Milan tengah berdiskusi dengan intens untuk menuntaskan transfer Lukaku.
Menurut laporan tersebut, pihak United masih enggan melepaskan sang striker ke Inter. Pasalnya tim asal Italia itu tidak mampu memenuhi tuntutan 75 juta pounds setan merah.
Sementara Inter Milan sendiri tengah melobby agar ada alternatif pembayaran untuk sang striker di musim panas ini.
Andalkan Penyerang Muda
Selama Lukaku absen, Solskjaer mengandalkan tiga penyerang muda MU untuk menempati pos ujung tombak.
Mereka adalah Marcus Rashford, Anthony Martial dan Mason Greenwood yang dipasang bergantian di lini serang Setan Merah.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 22:00
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 21:25
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 21:00
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 20:20
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 20:00
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 13:14
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 12:45
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 12:17
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 12:01
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:55
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 11:46
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...