
Bola.net - Calon striker baru Liverpool, Iago Aspas menegaskan jika kedatangannya di Anfield musim depan tidak untuk menggantikan siapa pun, termasuk Luis Suarez.
Aspas tinggal selangkah lagi untuk menuntaskan proses transfernya dari Celta Vigo, untuk bergabung dengan The Reds. Spekulasi pun mencuat, bahwa pemain 25 tahun itu didatangkan sebagai pengganti Il Pistolero yang kian tak betah di Inggris.
Dikabarkan sebelumnya jika Suarez telah menunjukkan niat untuk membela Real Madrid musim depan. Akan tetapi situasi tersebut tak ingin diperkeruh oleh Aspas, dengan penegasan jika bersama Liverpool ia takkan menjadi penambal ketiadaan Suarez.
"Liverpool adalah klub terbesar di dunia dan saya ke sana untuk menjalani langkah penting dalam karier saya, tidak untuk mengganti siapa pun," tukas Aspas.
"Saya pikir ini adalah waktu yang tepat untuk melangkah dan Liverpool bisa membantu saya. Saya percaya pada kemampuan saya untuk maju dan tumbuh sebagai pemain.
"Saya tak sabar menuju Inggris. Saya ingin bermain di Premier League, dan saya harap akan terbantu dengan keberadaan para pemain berbahasa Spanyol di klub, termasuk Suarez."
Kepastian transfer Aspas diyakini tak bakal membutuhkan waktu lama, setelah dana sebesar 7.6 juta poundsterling kabarnya sudah disepakati kedua pihak. Kini masalah birokrasi dengan otoritas sepakbola Spanyol menjadi satu hal yang belum terselesaikan. [initial]
(dm/atg)
Aspas tinggal selangkah lagi untuk menuntaskan proses transfernya dari Celta Vigo, untuk bergabung dengan The Reds. Spekulasi pun mencuat, bahwa pemain 25 tahun itu didatangkan sebagai pengganti Il Pistolero yang kian tak betah di Inggris.
Dikabarkan sebelumnya jika Suarez telah menunjukkan niat untuk membela Real Madrid musim depan. Akan tetapi situasi tersebut tak ingin diperkeruh oleh Aspas, dengan penegasan jika bersama Liverpool ia takkan menjadi penambal ketiadaan Suarez.
"Liverpool adalah klub terbesar di dunia dan saya ke sana untuk menjalani langkah penting dalam karier saya, tidak untuk mengganti siapa pun," tukas Aspas.
"Saya pikir ini adalah waktu yang tepat untuk melangkah dan Liverpool bisa membantu saya. Saya percaya pada kemampuan saya untuk maju dan tumbuh sebagai pemain.
"Saya tak sabar menuju Inggris. Saya ingin bermain di Premier League, dan saya harap akan terbantu dengan keberadaan para pemain berbahasa Spanyol di klub, termasuk Suarez."
Kepastian transfer Aspas diyakini tak bakal membutuhkan waktu lama, setelah dana sebesar 7.6 juta poundsterling kabarnya sudah disepakati kedua pihak. Kini masalah birokrasi dengan otoritas sepakbola Spanyol menjadi satu hal yang belum terselesaikan. [initial]
(dm/atg)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 15 Juni 2013 15:30
-
Piala Dunia 15 Juni 2013 02:30
-
Liga Inggris 14 Juni 2013 14:23
-
Liga Inggris 14 Juni 2013 14:15
-
Liga Inggris 14 Juni 2013 13:10
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:53
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:45
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...