Arungi Bursa Transfer, MU Bekali Van Gaal 200 Juta Pounds

Arungi Bursa Transfer, MU Bekali Van Gaal 200 Juta Pounds
Louis Van Gaal. (c) AFP
Bola.net - Manchester United akan memberikan dana transfer senilai 200 juta poundsterling pada Louis Van Gaal, demi ambisi memperkuat skuat di masa yang akan datang.

Sang manajer dikabarkan bakal melakukan perubahan skuat besar-besaran, dengan mendatangkan beberapa pemain bintang dunia, seiring usaha United untuk kembali ke jajaran elit Eropa.

Pemilik klub, keluarga Glazers, bersama dengan chief Ed Woodward, ingin sang manajer Belanda membangun skuat yang bisa membuat klub meraih gelar-gelar penting seperti yang pernah mereka lakukan di masa lalu.

Daily Star menyebutkan bahwa manajemen ingin sang manajer mendatangkan setidaknya dua pemain elit di tiap posisi.

United sendiri tercatat sudah mengeluarkan 160 juta poundsterling di musim panas lalu untuk mendapatkan nama-nama seprti Angel di Maria, Radamel Falcao, Ander Herrera, dan Marcos Rojo. [initial]

 (dst/rer)