Arteta Hanya Mau Titel, Bukan Empat Besar

Arteta Hanya Mau Titel, Bukan Empat Besar
Mikel Arteta hanya mau gelar juara musim ini. (c) SkySports
Bola.net - Gelandang Arsenal, Mikel Arteta merasa finis empat besar saja takkan cukup untuk mereka musim ini. Ia cuma ingin The Gunners meraih gelar juara.

Arsenal melesat cepat di awal musim dengan menguasai puncak klasemen Premier League sejauh ini. Banyak pihak meyakini inilah momen terbaik pasukan Arsene Wenger mengakhiri delapan tahun kemandulan gelar. Dan Arteta meyakini hal serupa - meledak sekarang atau hangus terbakar.

"Tidak, saya tak akan menerima itu (finis empat besar). Saya selalu menganggap kami jauh lebih baik ketimbang peringkat keempat. Sungguh menyenangkan berada di puncak dan itu sangat mengurangi beban di pundak kami," ujar gelandang Spanyol itu pada talkSPORT.

Mantan playmaker Everton itu melanjutkan, "Kami tahu bagaimana perjalanan kami dalam beberapa musim terakhir dan bagaimana sulitnya memasuki tiap laga dengan mengetahui Anda begitu jauh dari lawan. Posisi inilah yang kami inginkan dan kami akan berjuang keras untuk bertahan di posisi kami saat ini."[initial]

  (tri/row)