Arteta dan Nagelsmann Terdepan Gantikan Wenger

Arteta dan Nagelsmann Terdepan Gantikan Wenger
Mikel Arteta (c) AFP

Bola.net - - Manajemen Arsenal dikabarkan sudah mulai mengerucutkan kandidat pengganti Arsene Wenger musim depan. Manajemen The Gunners kabarnya akan memilih salah satu dari Arteta dan Julien Nagelsmann untuk menjadi juru taktik mereka musim depan.

Seperti yang sudah diketahui, Arsenal akan memiliki manajer baru musim depan. Manajer mereka 22 tahun terakhir ini, Arsene Wenger sudah memutuskan untuk mengundurkan diri dari jabatannya dan akan meninggalkan klub dalam waktu dekat.

Sejauh ini ada banyak nama-nama yang dikaitkan dengan kursi pelatih Arsenal. Sejumalh nama top seperti Massimiliano Allegri, Carlo Ancelotti dan Luis Enrique dikabarkan menjadi kandidat kuat untuk menggantikan Wenger.

Namun dilansir dari Sky Sports News, ketiga nama itu tidak masuk dalam pertimbangan akhir manajemen Arsenal. Mereka dikabarkan sudah mengunci dua kandidat manajer Arsenal mereka musim depan.

Kedua sosok itu adalah Mikel Arteta dan Julien Nagelsman. Manajemen Arsenal percaya bahwa kedua sosok itu memiliki filosofi yang mirip dengan Wenger sehingga proses transisi tim tidak akan menemui kendala berarti.

Laporan tersebut mengatakan kedua sosok itu akan diundang untuk melakukan wawancara dalam beberapa minggu ke depan. Nantinya manajer baru Arsenal akan diresmikan sebelum Piala Dunia 2018 dimulai.