Arteta Berharap Wenger Bertahan

Arteta Berharap Wenger Bertahan
Mikel Arteta (c) AFP
Bola.net - Gelandang Arsenal, Mikel Arteta berharap bahwa pelatih The Gunners, Arsene Wenger tetap bertahan di Emirates Stadium.

Masa depan Wenger memang masih simpang siur seiring belum adanya kata sepakat terkait perpanjangan kontraknya yang segera habis. Meski banyak rumor yang menyebut bahwa Wenger akan hengkang andai tak memenangi gelar, namun Arteta percaya pembicaraan terkait kontrak Wenger tak akan memengaruhi performa tim.

"Saya tak tahu secara pasti. Saya pikir pelatih telah di sini cukup lama untuk tahu kapan waktu yang tepat untuk membuat keputusan, begitu juga manajemen," ujarnya.

"Apakah kesepakatan telah terjalin? Tak ada yang tahu. Tapi yang jelas itu tak mempengaruhi kami. Mudah-mudahan dia akan membuat keputusan yang tepat, dan semoga dia akan bertahan," tandasnya. (sm/dzi)