
Bola.net - - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengakui bahwa dirinya tak memiliki pilihan lain selain memainkan Olivier Giroud saat melawan Sunderland.
Giroud menjadi pahlawan dalam kemenangan The Gunners di markas Sunderland. Penyerang Prancis tersebut menjadi pahlawan berkat dua gol yang dia cetak dalam kemenangan 4-1 itu.
Wenger sendiri memainkan Giroud dari bangku cadangan saat kedudukan imbang 1-1. Tak berselang lama usai tuan rumah menyamakan kedudukan dan Giroud masuk menggantikan Alex Iwobi, Giroud mencetak gol untuk membawa The Gunners kembali unggul 2-1.
Hanya lima menit usai mencetak gol pertamanya pada laga tersebut, tepatnya saat pertandingan berjalan 76 menit, Giroud mencetak gol lagi untuk membawa tamu unggul 3-1 sebelum Sanchez mengunci kemenangan dua menit kemudian.
"Seorang pelatih akan mudah dipuji saat dia memiliki para pemain berkualitas di bangku cadangan, dan anda tak perlu menjadi seorang pelatih spesial untuk membuat keputusan ini," ujarnya usai pertandingan saat ditanya mengenai keputusannya memainkan Giroud.
"Saat itu posisi 1-1 dan kami memiliki Giroud di bangku cadangan," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 Oktober 2016 23:45
-
Liga Inggris 28 Oktober 2016 23:05
-
Liga Inggris 28 Oktober 2016 20:32
-
Liga Inggris 28 Oktober 2016 20:01
-
Liga Inggris 28 Oktober 2016 20:00
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:03
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 04:48
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 04:00
-
Olahraga Lain-Lain 21 Maret 2025 03:55
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 03:36
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...