
Bola.net - - Arsene Wenger memberi kode bahwa dirinya tidak menutup bakal pensiun dan tidak melatih lagi musim depan. Wenger mengaku akan mengambil keputusan dalam waktu dua pekan ke depan.
Wenger baru saja membuat keputusan besar dengan meninggalkan Arsenal, klub yang sudah dia kelola dalam 22 tahun terakhir. Wenger mundur saat masih punya kontrak dengan durasi satu musim bersama The Gunners.
Saat mendeklarasikan pengunduran diri, Wenger tidak mengatakan ingin pensiun sebagai pelatih. Pria berusia 68 tahun merasa masih punya energi untuk terus melatih klub di level kompetitif dalam beberapa musim ke depan.
Tapi, dalam sebuah wawancara terbaru, Wenger justru mengaku akan menimbang ulang jika mendapatkan tawaran di level yang kompetitif.
"Apakah saya masih punya keinginan untuk menjadi pelatih lagi? Itu adalah pertanyaan yang harus saja jawab dalam dua minggu ke depan," ucap Wenger seperti dikutip dari Telefoot.
"Apakah saya masih punya keinginan jadi pelatih? Sudah pasti. Tapi apakah saya punya hasrat untuk menceburkan diri ke tantangan gila lainnya? Saya tidak tahu. Ini adalah pekerjaan yang butuh komitmen besar," tandasnya.
Bagaimana dengan Real Madrid?
Wenger dikabarkan dijajaki oleh Madrid untuk menggantikan posisi Zinedine Zidane yang baru saja mundur dari pelatih Madrid.
Wenger mengaku belum bisa memberi jawaban. Ia justru mengaku bersiap untuk segera mengambil jarak dengan dunia sepakbola. Wenger akan melakukan hal yang tidak pernah dia lakukan dalam 22 tahun terakhir dalam hidupnya, jauh dari sepakbola.
"Saya harus memberi sedikit jarak, sesuatu yang belum pernah saya lakukan dalam hidup saya. Saya harus melihat seberapa rindu saya dengan kehidupan ini," tutup Wenger.
[initial]
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Spanyol 3 Juni 2018 23:32
-
Liga Spanyol 3 Juni 2018 07:00
Edan! Bertahan, Ronaldo Minta Gaji 1,35 Juta Pounds per Minggu
-
Liga Spanyol 3 Juni 2018 06:30
-
Liga Spanyol 3 Juni 2018 05:21
-
Liga Spanyol 3 Juni 2018 05:00
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...