
Bola.net - - Sebuah prediksi diberikan Nigel Winterburn mengenai susunan pemain Arsenal saat berhadapan dengan Tottenham Hotspurs di akhir pekan nanti. Winterburn memprediksi bahwa Unai Emery akan kembali memainkan Mesut Ozil sebagai starter di laga tersebut.
Pada akhir pekan nanti, Arsenal akan menggelar partai sarat gengsi. Partai bertajuk Derby London Utara itu akan mempertemukan dua tim kuat Liga Inggris, yaitu Arsenal dan Tottenham Hotspur di Emirates Stadium.
Jelang laga ini, banyak pihak menantikan apakah Mesut Ozil akan tampil sebagai starter pada laga krusial ini. Maklum sang playmaker baru saja diparkir oleh Unai Emery minggu lalu setelah ia dikabarkan tidak tampil maksimal di sesi latihan Arsenal.
Advertisement
Namun Winterburn percaya bahwa Emery akan kembali memberikan kesempatan kepada Ozil untuk unjuk gigi. "Saya pikir dia [Ozil] akan menjadi starter," buka Winterburn kepada Bookmark TV.
Baca komentar sang legenda selengkapnya di bawah ini.
Ubah Formasi
Winterburn percaya bahwa Unai Emery akan melakukan pergantian taktik pada laga ini, karena Tottenham memiliki daya hancur yang luar biasa.
"Mereka akan bermain di kandang minggu ini, dan saya rasa mereka kemungkinan akan kembali bermain dengan skema empat bek."
"Saya yakin bahwa Ozil akan dimainkan di belakangan Striker, di mana posisi itu hanya bisa ditempati Ozil dan Ramsey. Namun melihat situasi kontrak Ramsey, maka Ozil lebih berpeluang untuk menjadi starter."
Laga Sulit
Winterburn juga menilai Arsenal bakal kerepotan menghadapi tetangga mereka yang saat ini tengah on fire, terutama usai mengalahkan Chelsea minggu lalu.
Untuk itu Winterburn penasaran dengan taktik apa yang akan disiapkan oleh Emery untuk menghadapi permainan sang tetangga.
"Saya sangat menantikan siapa saja yang akan diturunkan Emery pada pertandingan besok. Saya tidak bisa memprediksi susunan pemain Emery atau formasi yang akan ia gunakan, sehingga saya tidak sabar menanti." tandasnya.
Tempel Ketat
Arsenal saat ini berada di peringkat 5 klasemen sementara EPL, di mana mereka terpaut satu poin saja dari Chelsea yang berada di peringkat 4.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 29 November 2018 15:27
-
Liga Champions 29 November 2018 12:06
-
Liga Champions 29 November 2018 11:53
-
Liga Champions 29 November 2018 06:40
-
Liga Champions 29 November 2018 06:20
LATEST UPDATE
-
Liga Spanyol 23 Maret 2025 01:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 01:02
-
Liga Eropa Lain 23 Maret 2025 00:32
-
Liga Inggris 23 Maret 2025 00:01
-
Bulu Tangkis 22 Maret 2025 23:39
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 23:16
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...