
Bola.net - - Bek Arsenal, Laurent Koscielny memberikan pembelaan terhadap manajernya, Arsene Wenger. Koscielny menyebut hasil buruk yang didapat Arsenal tidak hanya disebabkan oleh Wenger, melainkan juga oleh para pemain.
Selama satu bulan terakhir, Wenger memang menjadi sasaran kritik dari berbagai pihak. Hal ini tidak terlepas dari rentetan hasil buruk yang diterima Arsenal selama beberapa minggu terakhir.
Hasil buruk tersebut kembali berlanjut tadi malam. Arsenal harus menelan kekalahan 2-1 saat menyambangi AMEX Stadium, markas Brighton dan Hove Albion tadi malam.
Pemain Arsenal saat lawan BATE.
Koscielny sendiri menilai para pemain juga patut disalahkan terhadap hasil buruk tersebut, tidak hanya Wenger saja. "Sebagai pemain, kami juga bertanggung jawab atas apa yang terjadi di lapangan," ujar Koscielny kepada BBC Sports.
"Sangat sulit untuk mengatakan apakah ini salah pelatih atau salah kami di lapangan. Bos selalu memberikan yang terbaik untuk klub ini. Dia sudah berada 20 tahun di klub ini sehingga ia selalu mencintai klub ini."
"Kami harus terus bersatu di tengah periode buruk ini. Kami membutuhkan semua elemen klub, baik pemain, fans dan para staff untuk berjuang bersama untuk meraih hasil sebaik mungkin." tandasnya.
Baca Juga:
- Kalah dari Brighton, Arsenal Alami Kekalahan Paling Buruk sejak 2002
- Wenger: Saya Bisa Balikkan Keadaan
- Henry: Saya Tidak Pernah Berkata Tidak Untuk Arsenal
- Tak Diminati di Italia, Ancelotti Laku Keras di Inggris
- Wenger: Arsenal Sulit Hilangkan Luka Akibat Dihajar Man City
- Wenger Akui Arsenal Hampir Mustahil Finis Empat Besar
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 4 Maret 2018 22:29
-
Liga Inggris 4 Maret 2018 16:39
-
Liga Inggris 4 Maret 2018 06:50
-
Liga Italia 4 Maret 2018 06:00
-
Liga Inggris 4 Maret 2018 04:50
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...