
Bola.net - Unai Emery membantah spekulasi bahwa Pierre-Emerick Aubameyang bisa bergabung dengan Manchester United pada bursa transfer musim panas ini. Emery menjamin Arsenal bakal mempertahankan striker terbaiknya.
Rumor Aubameyang- MU ini jelas cukup mengejutkan. Metro mengklaim bahwa MU sudah menyiapkan 60 juta poundsterling untuk mantan striker Borussia Dortmund ini.
Biar begitu, sampai saat ini belum ada kejelasan apa pun. Aubameyang tetap pemain Arsenal dan sudah tampil luar biasa pada pramusim kali ini. MU juga tidak menunjukkan pergerakan apa pun.
Advertisement
Emery juga mengaku tidak pernah mempertimbangkan rumor tersebut. Baca ulasan selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Tidak Terpikir
Rumor Aubameyang ke Mu sempat panas. Kabarnya, Ole Gunnar Solskjaer begitu kagum dengan permainan Auba, dan percaya dia bisa menggantikan Romelu Lukaku.
Biar begitu, Auba masih terikat kontrak cukup panjang di Arsenal. Jika The Gunners tidak mau menjual, MU jelas tidak bisa melakukan apa pun.
"Tidak benar-benar kami pikirkan. Tidak. Kami sangat puas dengan Aubameyang dan kami tidak mau menjual dia," tegas Emery dikutip dari Metro.
Duet Auba-Laca
Tak hanya itu, Arsenal juga masih sangat membutuhkan Aubameyang. Striker Gabon itu membentuk kombinasi luar biasa dengan Alexandre Lacazette dan jadi salah satu senjata utama Arsenal dalam urusan mencetak gol.
"Mereka [Auba-Lava] melengkapi satu sama lain dengan sangat bagus tetapi mereka juga bisa bermain bersama. Terkadang kami memainkan satu striker atau dua striker, dan pada momen lain dengan satu penyerang sayap," imbuh Emery.
"Kami punya kemungkinan besar dengan opsi-opsi berbeda dengan Aubameyang sebab dia bisa bermain seperti striker tunggal, bisa seperti dua striker, dan bisa bermain di sayap kanan dan sayap kiri," tandasnya.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 22:00
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 21:25
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 21:00
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 20:20
-
Liga Inggris 24 Juli 2019 20:00
LATEST UPDATE
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 06:34
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 06:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:04
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...