Arsenal Sulit Datangkan Mustafi

Arsenal Sulit Datangkan Mustafi
Shkodran Mustafi (c) AFP
- harus berusaha ekstra keras untuk mendatangkan Shkodran Mustafi, menurut laporan yang beredar di Spanyol.


Arsene Wenger amat ingin mendatangkan bek baru usai Per Mertesacker mengalami cedera lutut dan bakal absen hingga lima bulan.


Dan Mustafi dianggap sebagai salah satu nama yang bisa menggantikan peran pemain Jerman.


The Gunners sudah sempat menggelar negosiasi awal dengan Valencia mengenai pemain berusia 23 tahun.


Namun menurut Super Deporte, Arsenal masih belum mengajukan penawaran apapun.


Meski Mustafi disebut memiliki klausul senilai 42 juta pounds di kontraknya, laporan sebelumnya mengatakan bahwa Valencia siap melepasnya dengan harga 25 juta pounds plus bonus 8,5 juta pounds.


Namun Super Deporte juga menyebutkan bahwa setiap klub yang tertarik pada pemain Jerman sudah mendapat kabar bahwa Mustafi tidak dijual.


Dan sang pemain juga tidak buru-buru ingin pergi dari Mestalla, meski kini sudah ada begitu banyak kabar yang mengatakan bahwa ia amat diinginkan Arsene Wenger di London. [initial]


 (sup/rer)