
Bola.net - - Manajemen Arsenal saat ini dikabarkan sudah mengatur sebuah pertemuan dengan sang pelatih, Arsene Wenger. Kabarnya, pada pertemuan tersebut, Arsenal akan menyodorkan draf kontrak baru kepada Wenger.
Wenger sudah menduduki kursi pelatih Arsenal sejak tahun 1996 yang lalu. Posisinya begitu kokoh hingga belakangan mulai diragukan. Banyak pendukung yang berharap ada perubahan di posisi pelatih supaya Arsenal bisa bersaing untuk mendapatkan gelar juara.
Kontrak kerja Wenger dengan Arsenal akan berakhir pada bulan Juni yang akan datang. Jika tidak ada kontrak baru, maka pelatih berusia 67 tahun bisa meninggalkan klub asal London dan tidak akan lagi melatih pada musim 2017/18 mendatang.
Namun, seperti yang ditulis oleh talkSPORT, manajemen Arsenal masih belum ingin mengakhiri kerja Wenger. Kontrak baru segera disodorkan. Pelatih asal Prancis tersebut akan sodori kontrak baru dengan durasi dua tahun.
Namun, sejauh ini masih belum ada respon yang diberikan oleh Wenger. Dia diyakini akan mempertimbangkan tawaran tersebut dengan hati-hati. Pasalnya, Wenger sudah tidak lagi mendapatkan dukungan penuh dari fans Arsenal. Kinerjanya mulai menuai respon negatif.
Arsenal saat ini berada di posisi yang cukup sulit di perebutan gelar Premier League. Mereka masih berada di posisi empat. Hal yang sama juga terjadi di Liga Champions. The Gunners kalah dengan skor 5-1 pada leg pertama babak 16 Besar atas Bayern Munchen.
Baca Ini Juga:
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Champions 15 Februari 2017 15:50
-
Liga Champions 15 Februari 2017 15:40
-
Liga Champions 15 Februari 2017 14:40
-
Liga Champions 15 Februari 2017 14:30
-
Liga Inggris 15 Februari 2017 14:10
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 05:26
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 05:13
-
Liga Italia 20 Maret 2025 04:58
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 03:58
-
Liga Spanyol 20 Maret 2025 03:15
-
Liga Inggris 19 Maret 2025 23:55
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...