Arsenal Siap Saingi MU Berburu Ayoze Perez

Arsenal Siap Saingi MU Berburu Ayoze Perez
Ayoze Perez (c) AFP
- Pertarungan dan Manchester United tak hanya akan terjadi di dalam lapangan hijau. Arsenal kini dikabarkan bersiap menyaingi Manchester United untuk berebut tanda tangan Ayoze Perez.


Nama penyerang milik Newcastle United itu memang santer dikabarkan menjadi incaran The Red Devils. Pelatih MU, Louis van Gaal tertarik dengan performa mantan pemain Tenerife musim ini.


Manchester United tak akan menjadi satu-satunya klub besar pemburu pemain 22 tahun tersebut. Dilaporkan Fijaches.net, kini Arsenal juga memburu pemain Spanyol tersebut.


Sebagai informasi, selama 46 kali membela the Magpies sejak 2014, Ayoze telah mencetak 10 gol.[initial]



 (tlg/dzi)