Arsenal Siap Kehilangan Youngster-nya

Arsenal Siap Kehilangan Youngster-nya
Joel Campbell. (c) Metro
Bola.net - Dibeli dari klub Costa Rica, Saprissa di tahun 2011 lalu, Joel Campbell justru tak bersinar di Arsenal. Nama Campbell moncer di Yunani bersama Olympiacos.

Campbell sebenarnya belum pernah membela Arsenal. Pasalnya, ia tak bisa diturunkan karena belum memiliki visa kerja. Sehingga The Gunners meminjamkannya ke Olympiacos. Dan di juara Liga Yunani tersebut, Campbell bermain gemilang.

Pihak OIympiacos berniat memiliki penyerang 20 tahun tersebut secara permanen di akhir musim. Rencananya, mereka akan mengajukan penawaran sebesar tujuh juta pounds kepada Arsenal.

"Masa depan Joel adalah urusan dua klub. Sangat sulit baginya untuk berada di Arsenal. Apalagi ini adalah awal dari karirnya. Dia bahagia berada di Olympiacos," ujar agen Campbell.

"Kembali ke Arsenal? Dia tak akan betah selalu berada di bench," imbuhnya. [initial]

 (mtr/gag)