Arsenal Selangkah Lagi Dapatkan Vargas

Arsenal Selangkah Lagi Dapatkan Vargas
Eduardo Vargas (c) AFP
Bola.net - Pergerakan raksasa Premier League, Arsenal di jendela transfer musim panas ini rupanya belum usai. Klub London ini dikabarkan sedikit lagi akan merampungkan kedatangan penyerang Eduardo Vargas dari Napoli.

Dilansir surat kabar Chile yang merupakan negara asal Vargas, La Tercera, talenta 24 tahun itu bahkan disebut akan segera menjalani tes medis di Arsenal pada Selasa (19/8) atau Rabu (20/8) besok.

The Gunners diklaim mendatangkan Vargas dengan status pinjaman selama semusim dengan opsi pembelian permanen di akhir masa pinjaman.

Jika jadi merapat ke Arsenal, maka Vargas akan bersanding satu tim dengan kompatriotnya asal Chile, Alexis Sanchez yang lebih dulu bergabung dengan Meriam London.

Musim lalu Vargas dipinjamkan ke Valencia. Meski sempat tampil cukup impresif di Piala Dunia 2014, namun Vargas tetap gagal memikat hati Rafael Benitez hingga ia kemungkinan kembali dipinjamkan di musim ini. [initial]

 (ter/pra)